Senin, 07 Juni 2010

Pergaulan Bebas

Banyak permasalahan remaja yang menjadi topik hangat yang dibicarakan masyarakat. Mulai dari narkoba, tawuran, hamil diluar nikah, free sex, dan lain sebagainya. Ini semua menunjukkan rendahnya mortalitas para remaja sekarang ini. Semua ini terjadi karena adanya pergaulan bebas yang tidak terkontrol. Pergaulan Bebas yang sering dan mudah dilakukan remaja karena mental para remaja masih labil.

Dewasa ini banyak berita-berita ataupun kisah yang menjadikan referensi untuk kita, bahwa kita harus bisa menjaga diri sendiri dari pergaulan. Hanya diri kita sendiri yang mampu membentengi kemungkinan terseretnya pergaulan yang tidak baik. Gaul itu boleh, malah dianjurkan, namun gaul disini diartikan seuatu yang positif, bahwa remaja saat ini itu maju.

Tidak ada gunanya memakai narkoba, free sex, itu semua hanya kesenangan sesaat. Kita harus memikirkan dampak yang dihasilkan.Misal : dosa, ingat orang tua dan dampak-dampak yang bisa menghancurkan masa depan kita sendiri.
Mencegah diri sendiri, menguatkan iman, dan memilih teman ataupun sahabat. Karena dari teman kita bisa terjerumus 'pergaulan' yang kelewat batas ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar